Perbedaan bulan dan matahari

Matahari dan bulan adalah benda langit yang setiap hari kita lihat. Keduanya memainkan peranan penting dalam kehidupan di bumi.


Perbedaan keduanya

Ok...
Ada beberapa perbedaan penting yang perlu kita ketahui mengenai dua benda langit ini. Berikut penjelasannya.

1. Ukuran

Bulan jauh lebih kecil dibanding matahari. Memang keduanya terlihat sama dari bumi, tetapi ada fakta menarik di sana.

Matahari memiliki diamter 1,4 juta km
Sedangkan bulan diameternya 3474 km.
(sumber : wikipedia.com)

Nah jelas ya!!


Jadi...
Ukuran matahari sekitar 400 kali lebih besar dibanding bulan.

Jika dibanding bumi, yang diameternya 6000-an km, matahari masih jauh lebih besar.

Nah...
Itulah ukuran matahari dan bulan


2. Bintang dan satelit

Matahari disebut bintang.
Karena bisa memancarkan cahanya sendiri. 

Sedangkan bulan disebut sebagai satelit bumi,  karena ukurannya yang lebih kecil plus jaraknya dekat dengan planet kita.
Bulan juga tidak bisa memancarkan cahayanya sendiri lho.

Kemudian...
Matahari satu-satunya sumber cahaya alami yang menyinari bumi. Bintang-bintang yang lain letaknya terlalu jauh.

Mataharilah yang paling dekat.


3. Peranan untuk bumi

Kita bahas satu per satu, mulai dari matahari.
Matahari memiliki peranan yang tidak terbantahkan bagi kehidupan di bumi. Salah satunya menjadi sumber cahaya yang kekal dan gratis.

Selain itu, matahari memegang peranan penting lainnya, seperti :
  • Membantu fotosintesis tumbuhan
  • Untuk pengeringan pakaian dan makanan
  • Sumber energi listrik terbarukan
  • Menjaga suhu permukaan bumi tetap hangat

Itulah beberapa manfaat penting matahari bagi kehidupan semua makhluk di bumi. Bayangkan jika matahari tidak bersinar, bagaimana nasib bumi?

Kalau bulan pengaruhnya apa?
  • Mempengaruhi pasang surut laut
  • Sebagai penerangan di malam hari
Bulan bisa sebagai sumber penerangan di malam hari karena memantulkan cahaya matahari. Tetapi tidak bisa dinikmati setiap saat.

Mengapa?
Karena bulan mengalami siklus purnama dan bulan mati.

Saat purnama, cahaya bulan sangat terang dan kitapun terbantu ketika berjalan di malam hari. Sedangkan saat bulan mati, bulan sama sekali tidak terlihat. Sehingga tidak bisa diandalkan untuk penerangan.

Sangat berbeda dengan matahari, yang penerangannya bisa diandalkan sepanjang tahun.


4. Jarak dari bumi

Jarak keduanya dari bumi.
  • Matahari ke bumi sekitar 149 juta km
  • Bulan ke bumi sekitar 384.400 km
Jika dibandingkan, jarak matahari ke bumi kurang lebih 389 kali jarak bulan ke bumi.

Ada yang menarik lho...
Tadi di atas sudah disebutkan kalau ukuran matahari terhadap bulan sekitar 400 kali lebih besar, maka jarak matahari ke bumi dibanding bulan ke bumi juga sekitar 400 kali (Dibulatkan dari 389).

Manusia sudah bisa sampai di bulan

Jiwa petualangan manusia memang tidak ada habisnya. Tidak puas hanya melintasi antar benua dengan pesawat, dimulailah ide untuk menjelajah bulan.

Dan berhasil...
Neil Amstrong menjadi manusia pertama yang menjejakkan kaki di bulan.

Setelahnya banyak dilakukan penerbangan ke satelit bumi ini oleh beberapa negara. 

Sekarang teknologi antariksa berkembang pesat. Kalau dulu hanya didominasi dua negara, Rusia dan Amerika, sekarang negara-negara lain sudah melangkah.
Cina, India, Israel adalah beberapa negara yang getol mengembangkan teknologi luar angkasanya.

Baca juga ya :

Post a Comment for "Perbedaan bulan dan matahari"