Jenis-jenis Bahan Untuk Membuat Genteng

Genteng pada rumah adalah benteng atau tameng yang melindungi bagian dalam bangunan dari tembakan sinar matahari dan hujaman deras air hujan.

Isi rumah aman..


Genteng dengan kualitas bagus, menjadi jaminan keamanan suatu rumah. Kita yang tinggal di dalamnya bisa merasa nyaman dan tenang.

Tanpa takut kepanasan dan kebasahan..


Jenis bahannya

Seiring perkembangan jaman, genteng pun tidak hanya dibuat dari satu bahan saja, Beberapa jenis yang baru mulai dilempar ke pasar untuk dipilih konsumen.



1. Tanah 


Ini adalah bahan yang paling umum dijumpai dan memang bahan inilah yang masih mendominasi pembuatan genteng.

Tanah yang digunakan tanah spesial..

Yaitu tanah liat..

Modelnya juga banyak dan bentuk lekukannya beda-beda. Malahan sekarang ada yang bentuknya hampir datar 100%..



Harganya bervariasi :
  • Untuk genteng biasa, harganya lebih murah
  • Kemudian genteng dengan ketebalan yang lebih, harganya lebih mahal dan menawarkan kekuatan yang lebih mantap. 

Bisa kok ditanyakan kepada tukang atau penjualnya, genteng mana yang bagus dan cocok digunakan untuk rumah yang sedang dibangun.

Tentu saja harus disesuaikan dengan budget yang ada.

Bentuknya juga harus dipertimbangkan, karena mampu membuat rumah tampil apik dan memancarkan pesona yang memikat.



2. Beton


Model genteng yang ini adalah keluaran terbaru, sekarang lagi hangat-hangatnya dan banyak dipakai orang.

Ukurannya lebih besar dari genteng tanah.

Tentu saja berimbas ke beratnya, lebih gede..



Harga untuk genteng dengan tipe beton atau cor memang lebih tinggi dari genteng biasa..



Bahan yang digunakan adalah campuran dari pasir dan semen. Bentuknya juga sangat menarik dan indah dilihat.

Rumah terlihat sangat rapi dan modern..

Tapi, mengingat diracik dari pasir dan semen, seperti yang sudah disebutkan diatas, beban genteng ini jauh lebih berat dari genteng tanah.




3. Genteng metal


Genteng yang terbuat dari metal biasanya luasnya besar. Selembar terdiri dari kurang lebih enam buah genteng.

Karena dalam lembaran itu, sudah dicetak beberapa buah yang menyerupai bentuk sebuah genteng.



Genteng tipe ini :
  • Ringan sekali
  • Pemasangan cepat

Namun, dibalik keunggulan dalam beratnya yang ringan, genteng metal bisa membuat udara didalam rumah lebih panas.

Mengingat sifat logam yang menyerap panas.



4. Genteng kayu (sirap)


Jika ingin mendapatkan tampilan rumah yang lebih klasik atau bergaya jaman dulu, bisa menggunakan atap jenis ini.

Biasanya dibuat dari kayu ulin.

Kayu ulin adalah kayu yang sudah terkenal dengan ketangguhan dan kekuatannya melawan berbagai macam cuaca.

Kayu ini memang tahan banting dan bandel..



Untuk harganya juga agak mahal, silahkan cek di internet lagi ya..


Rumah yang menggunakan atap model ini biasanya ditujukan untuk villa atau tempat penginapan yang harganya agak mahal.

Kalau ingin memasangnya pada rumah yang sedang dibangun, boleh saja..

Silahkan diskusikan dengan tukang atau penjualnya mengenai berapa dana yang dibutuhkan untuk membeli bahan baku sekaligus ongkos pasangnya..



5. Genteng kaca


Bentuknya bening dan pastinya tembus pandang. Sangat cocok digunakan untuk membuat ruangan lebih terang..

Jika ingin membuat isi di dalam rumah lebih menyala, jenis genteng ini bisa dipakai.



Biasanya hanya digunakan beberapa buah saja, dengan tujuan untuk memudahkan sinar menembus masuk..


Genteng ini dipakai pada ruangan yang tidak ada plafon (langit-langit), sehingga cahaya matahari mampu membuat ruangan di dalam lebih terang.


Kesimpulan

Secara umum, bahan yang digunakan untuk membuat genteng adalah beberapa yang sudah disebutkan diatas.

Bahannya antara lain :
  • Tanah liat
  • Metal
  • Beton
  • Kayu
  • Kaca

Penggunaannya bisa sesuai selera dan tentunya dicocokkan dengan harga yang harus dibayarkan untuk membeli bahan serta biaya pasang.

Kemudian ada juga lho atap rumah yang dibuat dari tanaman..

Contohnya ilalang..

Atap rumah model ini sangat marak digunakan untuk pembuatan villa ataupun dihotel. Karena kesan yang ditampilkan sangat klasik dan terlihat mewah.. Namun perawatannya harus telaten agar bisa tahan dalam waktu lama dan tidak cepat rusak.


Baca juga :

Post a Comment for "Jenis-jenis Bahan Untuk Membuat Genteng"