Perbedaan Termometer, Barometer dan Higrometer

Dimana biasanya kita mendengar ketiga istilah ini? Istilah ini sering muncul ketika mendapatkan pelajaran fisika.

Betul kan?



Masing-masing alat mempunyai fungsi tertentu karena digunakan untuk mengukur hal yang berbeda.

Nah, mari kita lihat satu per satu.


1. Termometer

Termometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur derajat panas suatu benda atau lingkungan disekitar kita.

Jadi kita bisa tahu seberapa panas suhunya.
Biasanya diukur dalam satuan derajat celcius (⁰C)

Termometer adalah alat yang paling mudah dijumpai dalam kehidupan sehari-hari.

Ketika badan seseorang panas dan dokter ingin mengetahui suhunya, alat ini akan ditempelkan pada badan pasien.

Setelah beberapa saat hasilnya muncul.


Begitu juga ketika ingin mengetahui suhu lingkungan, termometer dindinglah yang dimanfaatkan.
Termometer jenis ini akan ditempelkan pada dinding dan membaca perubahan suhu setiap saat.

Dan sekarang lebih mudah lagi, kita bisa mengecek suhu disuatu kota secara "real time"
menggunakan internet.

Google paling cocok..

Misalnya ingin mengetahui suhu kota Tokyo, ketik saja "Tokyo temperature" dan tekan enter, hasilnya langsung terlihat.

Contoh pengecekan suhu dengan menggunakan google


Memang ini masih berlaku di kota-kota besar saja, tapi setidaknya kita sudah mendapatkan informasi mengenai kota yang ingin di tuju.

Atau anda ingin mengecek suhu kota tempat tinggal, coba saja di google..




2. Barometer

Barometer adalah alat yang digunakan untk mengetahui seberapa besar tekanan udara pada suatu tempat.

Coba lihat suku kata "Bar" pada kata "Barometer"..

Bar adalah salah satu satuan dari tekanan dan dengan menambahkan "Meter" dibelakangnya, hadirlah istilah alat untuk mengukur tekanan.

Tekanan udara sangat penting bagi kegiatan perkiraan cuaca.

Para ahli mencatat pergerakan tekanan udara setiap saat sehingga bisa meramal cuaca dalam suatu waktu tertentu.


Cuaca adalah keadaan udara pada waktu tertentu, apakah itu :
  • Cuaca panas
  • Cuaca hujan
  • Cuaca berawan
  • Cuaca cerah
Jadi cuaca berlangsung dalam waktu yang relatif singkat jika dibandingkan dengan musim.

Musim adalah keadaan udara dalam jangka waktu yang lebih lama, misalnya :
  • Musim hujan
  • Musim kering
  • Musim salju
  • Musim gugur

Musim ini bisa berlangsung dalam waktu beberapa bulan lamanya. Contohlah musim hujan di negara kita yang lamanya bisa mencapai 6 bulan.


3. Higrometer

Higrometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur kelembapan udara pada suatu tempat dan waktu tertentu.

Kelembapan udara adalah banyaknya uap air yang terkandung dalam udara.

Semakin tinggi kelembapan udara, semakin banyak air yang terkandung didalamnya maka suhu menjadi lebih dingin.

Kemudian, kelembapan udara yang tinggi ini menyebabkan peluang terjadinya hujan lebih besar, karena banyaknya uap air dalam udara.


Kesimpulan

Jadi, itulah pengertian masing-masing alat tersebut. Secara umum, semuanya bisa dirangkum seperti dibawah ini :

  • Termometer adalah alat untuk mengukur suhu
  • Barometer adalah alat untuk mengukur tekanan
  • Higrometer adalah alat untuk mengukur kelembapan udara.
Nah, semoga bermanfaat ya..


Baca juga :

Post a Comment for "Perbedaan Termometer, Barometer dan Higrometer"